Filter Canister merupakan
salah satu bentuk improvisasi dari beberapat tipe filter versi "lama",
seperti filter under gravel dan filter atas. Prinsip utama dari filter
ini adalah memberikan kesempatan yang sama pada air untuk melalui media
filter secara menyeluruh, yaitu dengan cara memaksa air tersebut
"menembus" media filter. Hal ini dilakukan dengan membuat sistem
tersebut kedap udara, sehingga tercipta suatu tekanan yang "seragam"
didalam filter, sesuatu yang tidak bisa dilakukan dalam sistem terbuka
yang langsug berhubungan dengan atmosfir. Dengan cara demikian air akan
"terpaksa" menembus media yang ada sehingga kontak dengan media menjadi
lebih baik. Adanya tekanan menyebabkan kondisi kontak antara air dengan
media menjadi terjamin, sehingga hasil filtrasi menjadi relatif lebih
baik, dan kontak dapat berlangsung dalam waktu relatif lama. Oleh
karena itu sistem filtrasi canister lebih jarang memerlukan perawatan
rutin. Filtrasi dapat tetap berlangsung dengan baik selama beberapa
bulan, sebelum memerlukan perawatan.
Gambar diatas menunjukkan kurang lebih diagram sebuah filter canister. Air masuk melalui bagian bawah filter. Kemudian setelah "menembus" media, air dikembalikan ke akarium malalui sebuah pompa pada "kepala" filter ini. Tekanan dalam filter sepenuhnya tanggung jawab dari pompa. Apabila pemilihan media dan kapasitas pompa tepat, sistem ini dapat berfungsi dengan baik dalam jangka waktu lama sebelum memerlukan perawatan. Perawatan biasanya diperlukan apabila output filter mulai berkurang dari kapasitas yang disebutkan.
Gambar diatas menunjukkan kurang lebih diagram sebuah filter canister. Air masuk melalui bagian bawah filter. Kemudian setelah "menembus" media, air dikembalikan ke akarium malalui sebuah pompa pada "kepala" filter ini. Tekanan dalam filter sepenuhnya tanggung jawab dari pompa. Apabila pemilihan media dan kapasitas pompa tepat, sistem ini dapat berfungsi dengan baik dalam jangka waktu lama sebelum memerlukan perawatan. Perawatan biasanya diperlukan apabila output filter mulai berkurang dari kapasitas yang disebutkan.
Sumber : O-FISH